Powered By Blogger

Monday, 11 April 2016

Kawah Ijen di Indonesia Paling Indah Di dunia

Gunung Berapi

Gunung Berapi merupakan gunung yang dapat mengeluarkan semburan lava yang panas dari perut bumi. Gunung berapi memiliki kawah, dimana melalui kawah inilah lava dari dalam perut bumi di keluarkan.

Jika biasanya lava dari gunung berapi itu berwana merah pijar, maka kawah yang satu ini cukup unik, dimana kawah ini mengeluarkan lava berwarna biru. Namanya adalah kawah Ijen, kawah ini memang terkenal sebagai kawah paling asam dan terbesar di dunia, yang terletak di gunung Ijen, berada 2368 mdpl.

Suhu air kawah ijen juga sangat panas, yaitu 2000C, dan memiliki tingkat keasaman yang sangat tinggi. Saat ini Kawah Ijen masuk kedalam taman wisata yang di kelola olehTaman Nasional Baluran. Daerah Gunung Ijen menempati tiga wilayah Kabupaten yaitu Situbondo, Bondowoso dan Banyuwangi.

Di daerah kawah ini juga memiliki area penambangan yaitu penambangan belerang yang dilakukan oleh masyarakat sekitar. Kawah ini menghasilkan 36 juta meter kubik dengan luas area pertambangan seluas 5.466 hektar.

Masyarakat Menambang Belerang

Berikut ini adalah Kawah Ijen yang kami sarankan wajib anda kunjungi, apalagi saat sedang mengeluarkar lava pijar berwara biru :





Jadi mari jelajahi keindahan Indonesia.....

No comments:

Post a Comment