Powered By Blogger

Tuesday, 5 April 2016

Kini Di Tiongkok Telah Hadir Simulator Kematian









Kematian merupakan sesuatu yang pasti, namun tentunya kita tidak dapat mengetahui kapan ajal tersebut akan menjemput kita. Dan setelah kita meninggal dunia, maka jenazah kita akan dibawa ketempat peristirahatan terakhir yaitu dikubur, dan ada juga yang dikremasi atau dibakar, itu semua tergantung dari Agama, adat dan budaya ditempat si jenazah tersebut pernah hidup.


Namun kini telah ada tempat, bagi kita yang masih hidup yang ingin merasakan suasana dikremasi.


Di Kota Shanghai, Negara Tiongkok telah ada simulator kematian yang bernama ‘Samadhi Death Simulator’, yang tujuan diciptakannya alat ini adalah agar pengunjung tidak terlalu takut dengan kematian.





Pertama pengunjung akan dibawa masuk dan tidur dalam sebuah peti mati, selanjutnya pengunjung akan merasakan suasana dibakar dalam oven kremasi, dan selanjutnya para pengunjung akan merasakan suasana reinkarnasi, yaitu pengunjung akan dibawa keluar melalui rahin buatan


Biaya untuk merasakan sensasi menggunakan alat Samadhi Death Simulator, para pengunjung akan dikenakan tarif USD68 atau Rp 892 ribu, selanjutnya juga para pengunjung dapat menuliskankata-kata terakhir sebelum “meninggal” untuk dijasikan souvenir.

Ingat guys, kematian memang tidak duketahui kapan akan menjemput kita, namun kematian begi seseorang adalah sesuatu hal yang pasti akan mengalaminya, oleh sebab itu mari kita tingkatkan iman kita kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, karna sesungguhnya kita ini hanyalah makhluk yang lemah, yang tidak pantas bersombong diri di hadapan-NYA



No comments:

Post a Comment